Kamis, 25 Juni 2015

Tips dan Cara Mendapatkan Pekerjaan Impian



Berikut tips dan cara mendapatkan pekerjaan impian :
  1. Identifikasi bakat, kemampuan (keterampilan), dan Hobi
Bakat, kemampuan (keterampilan), dan hobi adalah aspek utama yang perlu diperhatikan bila ingin mendapatkan pekerjaan impian. Cobalah untuk mengidentifikasi apa bakat, kemampuan, keterampilan dan hobi Anda. Cari tahu apa saja bidang yang paling Anda sukai. Apa saja bidang yang paling bisa membuat diri Anda menonjol dan berprestasi. Dan, apa saja bidang yang bisa membuat Anda merasa enjoy dalam mengerahkan semua kemampuan dan keterampilan yang dimiliki. Setelah Anda berhasil mengidentifikasinya, carilah bidang pekerjaan yang sesuai dengan bakat, kemampuan, dan hobi Anda tersebut.

  1. Identifikasi kelemahan, kekurangan, dan hal yang tidak disukai
Selain harus mengidentifikasi bakat, hobi, kemampuan, dan apa yang disukai (minat), Anda juga perlu mengidentifikasi hal yang sebaliknya, yaitu apa kelemahan, kekurangan, dan hal yang tidak Anda sukai. Anda bisa membuat list (daftar) apa saja kelemahan, kekurangan, dan hal yang tidak Anda sukai. Hindari jenis pekerjaan yang paling tidak Anda sukai, dan bidang yang paling tidak Anda kuasai atau Anda lemah di sana.

  1. Identifikasi prinsip dan nilai hidup Anda
Anda juga perlu mengidentifikasi prinsip-prinsip dan nilai-nilai kehidupan yang Anda pegang. Lewat prinsip dan nilai hidup itu, Anda akan dapat memetakan pekerjaan mana yang cocok dengan Anda, pekerjaan mana yang sesuai dan merupakan pekerjaan impian bagi Anda. Mungkin saja akan ada banyak prinsip dan nilai hidup yang Anda pegang. Petakan dengan cara mengurutkannya berdasarkan skala prioritas, mana yang paling penting bagi Anda.
Contoh prinsip dan nilai hidup tersebut adalah, Anda menganggap bisa membantu orang lain adalah sesuatu yang lebih penting, dan Anda senang melakukannya. Maka, pekerjaan impian Anda adalah pekerjaan yang memungkinkan Anda untuk bisa membantu banyak orang, seperti pekerjaan di rumah sakit, lembaga swadaya masyarakat, dan jenis-jenis pekerjaan sosial lainnya.
Contoh lainnya, Anda memegang prinsip dan nilai bahwa uang adalah sesuatu yang lebih penting dan itu adalah ukuran dari kesuksesan. Maka pekerjaan impian Anda haruslah yang bisa memberikan gaji dan penghasilan yang besar untuk Anda. Mungkin Anda tak akan terlalu peduli apakah pekerjaan itu benar-benar Anda sukai atau tidak, apakah lingkungan pekerjaannya menyenangkan atau tidak, atau apakah menuntut Anda untuk bekerja di malam hari atau tidak. Bagi Anda, selama bisa menghasilkan banyak uang, maka itu adalah jenis pekerjaan impian Anda.
Contoh lainnya lagi, Anda termasuk orang yang memegang prinsip dan nilai bahwa waktu kebersamaan dengan keluarga dan anak adalah hal yang terpenting. Maka carilah pekerjaan yang memungkinkan Anda untuk bisa meluangkan cukup banyak waktu bagi keluarga. Jenis-jenis pekerjaan dengan tingkat kesibukan yang sangat tinggi dan harus mengorbankan banyak waktu di luar mungkin tidak cocok untuk Anda.

  1. Pertimbangkan lokasi kerja
Untuk mendapatkan pekerjaan impian, Anda juga perlu mempertimbangkan lokasi dan tempat kerja. Cari tahu seperti apa diri Anda. Apakah Anda tidak keberatan bekerja di tempat yang lokasi kerjanya cukup jauh? Apakah Anda lebih mengutamakan tempat kerja yang dekat? Atau, apakah Anda menyukai jenis pekerjaan yang lokasi kerjanya berpindah-pindah sampai ke luar kota, misalnya? Diri Anda sendiri yang bisa menemukan jawabannya.
Dalam mempertimbangkan lokasi, Anda juga perlu memasukkan poin no. 1, 2, dan 3 di atas. Sebagian besar orang menghindari pekerjaan yang lokasi kerjanya cukup jauh dari rumah. Karena selain lebih capek, waktu untuk bersama keluarga juga menjadi lebih sedikit. Namun, sebagian lainnya tak mempermasalahkan lokasi kerja yang jauh. Baginya, selama pekerjaan itu adalah sesuatu yang ia sukai, sesuai dengan prinsip dan nilai hidupnya, maka lokasi dan tempat kerja yang jauh pun tak menjadi masalah.

  1. Sesuaikan dengan karakter dan kepribadian Anda
Untuk mencari pekerjaan impian, Anda juga perlu menyesuaikannya dengan karakter dan kepribadian Anda. Bagi orang yang cenderung pemalu, tentu tidak sesuai bekerja di bidang pekerjaan yang mengharuskan ia sering bertemu banyak orang baru atau sering tampil di depan publik. Bagi orang yang tidak terlalu suka traveling, tentulah jenis pekerjaan yang mengharuskannya berpindah-pindah mengunjungi banyak tempat baru tidak akan cocok untuknya. Sementara itu, bagi orang yang suka tampil dan menjadi pusat perhatian, jenis pekerjaan di belakang layar bukanlah pekerjaan impian baginya.
Bagi Anda yang aktif dan cenderung dinamis, tentunya Anda tidak akan cocok dengan jenis pekerjaan yang mengharuskan Anda banyak duduk di kantor, atau pekerjaan yang monoton dan itu-itu saja. Anda akan lebih cocok dengan pekerjaan lapangan yang banyak dinamikanya, atau dengan pekerjaan yang memungkinkan Anda untuk melakukan berbagai hal dan kreasi yang bermacam-macam.

  1. Lakukan berbagai jenis pekerjaan
Mungkin Anda termasuk orang yang sulit untuk mengidentifikasi bakat, hobi, minat, kemampuan, keterampilan, dan lainnya yang menjadi pertimbangan dalam menentukan pekerjaan impian. Mungkin juga Anda sulit menentukan jenis pekerjaan seperti apa yang cocok dengan karakter Anda. Bila Anda termasuk orang yang seperti itu, maka untuk mendapatkan pekerjaan impian, Anda terlebih dahulu harus menjalani berbagai jenis pekerjaan. Pengalaman-pengalaman kerja yang Anda miliki akan membantu Anda dalam menyaring dan menentukan seperti apa dan mana pekerjaan impian Anda yang sesungguhnya.

  1. Belajar mencintai apa yang Anda dapatkan
Tak selamanya pekerjaan impian itu harus melulu sesuai dengan hobi, minat, kepribadian, dan lain sebagainya. Bisa saja pekerjaan impian Anda adalah pekerjaan yang sedang Anda jalani sekarang. Namun, Anda belum bisa menemukan rasa cinta pada pekerjaan Anda saat ini. Belajarlah untuk lebih mencintai dan mensyukuri apa yang Anda dapatkan. Terkadang, sebagian orang tidak pandai mengidentifikasi apa yang menjadi impiannya sebelum ia merasakan dulu dan terjun langsung ke dalamnya. Bila rasa cinta dan passion itu sudah tumbuh, maka apapun pekerjaan yang Anda dapatkan, akan menjadi pekerjaan impian bagi Anda dan Anda akan semangat dalam menjalaninya.

Referensi : http://informasitips.com/tips-karir-cara-mendapatkan-pekerjaan-impian

1 komentar: